BARABAI-Komandan Kodim 1002/HST Letkol Kav Gagang Prawardhana melakukan peninjauan normalisasi sungai Barabai yang dikerjakan oleh PT. Adhi-Cipta KSO.
Peninjauan didampingi oleh Plt. Dinas Perhubungan dan Lingkungan Hidup Kab. HST Mursidi, Camat Barabai M. Ramadhlan, Danramil 1002-06/Barabai Kapten Inf Rudi Hartono dan Kepala Desa Panjukungan Suparyono dan Supervisor PT.Adhi-Cipta KSO Yuzni.Jum’at (25/3).
Camat Barabai, M Ramadlan mengatakan, normalisasi Sungai Barabai akan berdampak positif. Sebab, selama ini sungai sudah dangkal dan menyempit. “Ini bisa mengurangi luapan sungai saat hujan dan mencegah terjadinya banjir, ”ucapnya
Kedepan kita akan koordinasikan dengan pihak-pihak terkait dan juga warga masyarakat Pajukungan tentang penghijauan dan pengembangan potensi wisata susur sungai, ”tambahnya
Sementara itu Suparyono Kepala Desa Pajukungan atas nama warga masyarakat sangat mengapresiasi dan ucapan terima kasih kepada semua pihak atas terlaksananya normalisasi sungai Barabai ini, ”ucapnya
Sedangkan Plt.Dinas Perhubungan dan Lingkungam Hidup Mursidi kedepan akan melakukan pembibitan penghijauan dengan tanaman yang ada disekitar lokasi sungai, seperti pohon luak sehingga akan mudah tumbuh dan sangat bermanfaat bagi lingkungan, ’katanya
Dandim 1002/HST Letkol Kav Gagang Prawadhana mengatakan kegiatan ini untuk melihat secara langsung normalisasi sungai Barabai yang saat ini sedang dikerjakan sekaligus untuk mendorong pemerintah daerah dalam penyelesaian normalisasi sungai, "katanya
Normalisasi sungai ini memang diperlukan. mengingat bencana banjir kerap melanda warga Hulu Sungai Tengah, terutama warga yang tinggal di bantaran sungai yang selalu menjadi sasaran terjangan banjir, "sambungnya
Harapan kami semoga dengan adanya normalisasi sungai Barabai, warga dapat merawat sungai dengan baik, tidak buang sampah di sungai dan saling menjaga lingkungan dengan baik, "pungkasnya.(pendim1002).